Tidak lama sesudah Reno 10 launching yaitu sekitar lima bulan, OPPO Reno 11 Pro 5G justru sudah hadir untuk menjadi pilihan bagi para calon user. Lantas, apa yang membuat 11 Pro ini berbeda dari versi sebelumnya?
Spesifikasi dan Fitur OPPO Reno 11 Pro 5G
Tidak sedikit orang yang bingung dengan kehadiran produk 11 Pro 5G ini. Hal ini karena waktu kedatangannya yang dapat dikatakan cukup cepat. Berikut adalah penjelasan yang akan menjawab semua rasa penasaran tersebut.
1. Desain
Untuk desainnya sendiri sudah update menjadi lebih glow up dan mencari perhatian. Adapun bagian modul kameranya lonjong besar, mengkilat, dan tebal. Isinya sendiri cukup bagus terdiri dari 3 kamera wide, ultrawide, tele, dan tidak terdapat kamera gimmick.
Untuk back covernya juga glow up apalagi untuk varian Putih Mutiara. Dimana putih menampilkan kesan bling bling, terdapat efek manik manik dengan kain satin berwarna putih. Jika melihat lebih dekat, terdapat detail garis-garis seperti motif es.
Jika menginginkan desain yang lebih aman atau flat, maka tersedia varian Abu Abu Batu. Di luar tampilan yang lebih ngejreng, perasaan saat memegang Reno 11 Pro ini tetep sama seperti HP OPPO Premium lain.
2. Fitur
Bodinya terasa solid, beratnya pas tidak terlalu berat atau ringan, dan tebalnya pas. Pada bagian depan belakangnya berbentuk curve. HP ini juga mempunyai fitur Link Boost untuk membuat jaringan lebih optimal dan HP dapat terkoneksi lebih cepat.
Terdapat 1 speaker dengan suara yang bagus, lebih bagus dari speaker HP Rp 2-3 jutaan yang asal stereo, suaranya rame dan bass juga terasa. Namun akan lebih baik jika mengisi banyak ruang yang kosong untuk menemani IR blaster dan mikrofon.
Kemudian terdapat speaker, SIM tray dual SIM, mikrofon, dan port Type C. Desain layarnya sendiri sudah bagus. Bezel kanan kiri tipis simetris, atas bawah juga tidak ada yang terasa berat sebelah.
3. Performa OPPO Reno 11 Pro 5G
Panelnya OLED 6,7 inci, resolusi tajam di Full HD+, 394 pixel per inch, refresh rate 120Hz, 10bit, brightness 950 nits. Untuk layar HP di level harga ini, sudah cukup pas. Tajam, warna cerah, terang, dan bezel tipis.
Speknya juga udah keren, menggunakan Dimensity 8200 yang skor Antutu 9, 800ribuan. RAM 12GB, memori internal besar yaitu 512GB. Spek seperti ini seharusnya sudah sangat aman untuk semua jenis aplikasi.
Untuk versi ini, OPPO a lebih fokus ke fitur baru seperti Smart Image Matting yang dapat memotong objek utama di foto pengguna, kemudian dipindahkan ke aplikasi lain. Kemudian terdapat juga Smart Touch untuk memilih tulisan yang ada di screenshot.
Di Reno 11 Pro ini, lineup kameranya lengkap: terdapat kamera wide 50MP, kamera ultrawide 8MP, dan telephoto 32MP yang bisa optical zoom 2x. Untuk kamera utamanya, ini menggunakan kualitas flagship dan hasilnya rapi
Dapat dikatakan bahwa dua kamera lain di Reno 11 Pro, ultrawide dan telephoto, tidak selevel dengan kamera utamanya. Perbedaannya sangat jelas, bahkan ketika dalam kondisi yang terang/
Fotonya terlalu kasar dan warnanya juga tidak sebagus kamera utama. Di kondisi malam, warnanya sudah mulai hilang, dan ada banyak noise. Untuk kamera depan, dapat merekam di resolusi 4K 30 fps, mirip seperti kamera belakang, sama-sama bisa 4K 30 fps.
Ini cukup bagus karena sangat jarang ada kamera selfie yang dapat mengikuti 4K seperti itu. Reno 11 Pro ini juga dikendarai oleh charger 80W Super VOOC nya, andalan OPPO dari dulu. Charger yang digunakan 5 menit sudah dapat mengisi 24%, untuk 15 menit mampu mengisi 63%, dan tunggu 27 menit sudah 100%.
Maka kesimpulannya, HP ini masih dapat menambah variasi agar konsumen memiliki banyak pilihan produk OPPO ya. Setelah mengetahui penjelasan di atas, calon pembeli bisa menyesuaikan apakah akan membeli OPPO Reno 11 Pro 5G atau tidak.
Tinggalkan Balasan